Kamis, 09 September 2010

INTERWORLD

KKH@RICH

INTERWORLD adalah buku yang baru selesai kubaca. Buku ini kubeli dengan harga Rp 5.000,- dari salah seorang teman tapi masih baru lho. Setelah kubaca buku ini kuberi nilai 7 (skala 1-10). Awalnya membosankan banget tapi pas setelah membaca seperempat bagiannya mulai terlihat asik juga

Buku terbitan Gramedia Pustaka Utama ini bercerita tentang Joey Harker yaitu seorang anak remaja yang selalu tersesat bahkan di rumahnya sendiri dia suka salah jalan. Tetapi suatu hari Joey merasa benar-benar tersesat. Dia berjalan keluar dari dunianya dan masuk ke dimensi lain. Gara-gara melintas antar dimensi jadilah Joey mangsa bagi dua kekuatan dahsyat. HEX yang mengandalkan kekuatan sihir dan BINARY yang mengandalkan kekuatan sains, kedua kubu ini sama-sama bernafsu ingin menguasai Multiverse (nama sebuah dimesnsi) dengan memanfaatkan kemampuan Joey berjalan antardimensi. Joey yang terjepit diantara dua kekuatan ini memutuskan bergabung dengan pasukan berupa versi-versi dirinya sendiri yang berasal dari berbagai dimensi dan sama-sama memiliki kekuatan hebat seperti dirinya. Mereka pun bersatu padu untuk menyelamatkan dunia-dunia alternatif dari kekuasaan jahat. 

Berkaitan dengan buku ini aku punya pengalaman yang agak aneh. Waktu itu aku hanya berdua saja di rumah dan sekitar pukul 20.30 ketika aku sedang minum air, aku merasakan sesuatu hal yang aneh. Aku melihat 2 orang yang sama dalam waktu yang hampir bersamaan. Aku bingung sekali apakah pengalaman itu adalah suatu hal yang mistik (mungkinkah salah seorang yang kulihat adalah sebenarnya makhluk lain?) atau pengalaman dimana aku sebenarnya sedang masuk dimensi lain walaupun cuma terasa beberapa detik seperti yang dialami Joey. Sampai hari ini aku belum tahu pasti tapi aku sangat yakin pengalaman itu benar-benar nyata dan aku yakin aku tidak sedang bermimpi saat itu.

Penulis buku ini adalah kawakan Neil Gaiman dan penulis fiksi-ilmiah pemenang Emmy Award, Michael Reaves, bersekutu menciptakan kisah tentang sihir, sains, kehormatan serta takdir seorang anak laki-laki yang istimewa serta versi-versi dirinya yang lain. 


Catatan: Ada perbedaan waktu ketika kita masuk ke dimensi-dimensi yang berbeda. Ketika kita masuk ke dimensi A mungkin kita merasa berada di dimensi tersebut hanya sekitar 1 menit tapi untuk dimensi B mungkin waktu yang kita lalui sudah sekitar 1 hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar