Sabtu, 03 Agustus 2013

Mari Mendongeng

Mendongeng adalah salah satu aktivitas yang menyenangkan yang mampu melatih kemampuan anak dalam berimajinasi serta juga dapat mengoptimalkan perkembangan psikologis dan emosional anak. Jika ditinjau secara lebih mendalam, dongeng sebenarnya mampu mengarahkan anak ke arah yang perilaku yang positif. Anak-anak bisa belajar memilah nilai-nilai hidup dari kisah dalam dongeng. Dengan rajin mendongeng, kita tanpa sadar dapat membantu anak untuk meningkatkan kemampuan bahasa yang merupakan modal dasar bagi anak untuk belajar menulis dan modal membangun ketertarikan anak terhadap membaca buku.

Ini adalah cuplikan foto kegiatan dongeng pagi di Kelompok Ikan Terbang Rumah Belajar Semi Palar.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar